MESUJI - Dalam rangka kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMP Negeri 14 Mesuji, Brigpol Endi Hendri, Bhabinkamtibmas Desa Sidomulyo, Kecamatan Mesuji, Kabupaten Mesuji, Lampung, memberikan arahan dan motivasi kepada para siswa. Rabu [17/07/24]
Brigpol Endi Hendri hadir untuk memberikan wawasan mengenai bahaya bullying dan kenakalan remaja, serta pentingnya menjauhi narkoba. Dalam kesempatan tersebut, beliau menekankan pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan kondusif untuk belajar.
“Kita harus selalu waspada terhadap bahaya bullying dan narkoba, terutama di lingkungan sekolah. Saya berharap para siswa SMP Negeri 14 Mesuji dapat menjadi generasi penerus bangsa yang berprestasi, ” ujarnya.
Brigpol Endi Hendri juga menambahkan bahwa MPLS adalah momen penting bagi siswa baru untuk membangun karakter yang kuat dan menanamkan nilai-nilai kejujuran sejak dini. "Saya berharap MPLS ini bisa menjadi ajang bagi siswa untuk bersemangat dan bergembira tanpa merasa tegang, " tutupnya.
Arahan dari Brigpol Endi Hendri diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para siswa SMP Negeri 14 Mesuji, sehingga mereka dapat menghindari perilaku negatif dan fokus pada prestasi akademik serta pengembangan karakter yang baik. [M. Sagiman]